Jumat, 11 Maret 2016

11.18
Source from Google
Pada tanggal 23/02/2015 yang lalu secara resmi Presiden Joko Widodo menjadikan Tanjung Lesung Sebagai Kawasan Ekonomi Khusus dibidang Pariwisata. KEK yang baru saja diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini ditargetkan akan mampu menyumbang devisa daerah dan negara secara signifikan ‎melalui kunjungan wisatawan mancanegara (wisman). 

Memangnya ada pariwisata apa saja sih di Tanjung Lesung ini ? Perlu diketahui dengan luas kurang lebih 1500 ha Tanjung Lesung memiliki pantai dengan sunset yang indah. Bukan hanya sunsetnya saja, disini anda juga dapat bermain golf , water sport , snorkeling , diving maupun acara kantor. Banyak hal yang bisa dilakukan disini.

Pantai Tanjung Lesung terletak di Desa Tanjung Jaya , Pandeglang sekitar 147 Km dari kota Jakarta. Dengan menggunakan jalur darat dapat ditempuh dengan waktu kurang lebih 4 Jam Via Tol. Dengan Jumlah total penduduk hampir 50.000an mayoritas pekerjaannya adalah petani dan pedagang. diharapkan dengan peresmian KEK ini dapat meningkatkan ekonomi bagi penduduk sekitar .

jangan takut untuk tidak dapat menemukan penginapan yang nyaman di Tanjung Lesung , Disini Terdapat 2 Penginapan yang terkenal yakni Tanjung Lesung Bay Villa & Kalicaa Resort.

Kalicaa Resort | Source from Google

Tanjung Lesung Bay Villas | Source By Google
So masukan Tanjung Lesung kedalam list perjalanan kalian , tidak perlu jauh jauh untuk dapat menikmati sunset yang indah , di Banten pun ada dan itu Tanjung Lesung.